Nadia Anggota Dewan Termuda dari Partai Demokrat: Ini Waktunya Yang Muda Menentukan Masa Depan


Foto: Nadia, anggota dewan muda terpilih dari Partai Demokrat Kabupaten Luwu.

informasiterkini.id || Kab. Luwu - Nadia, seorang anggota dewan muda terpilih dari Partai Demokrat Kabupaten Luwu, dapil 5 Luwu meliputi Kecamatan Lamasi, Lamasi Timur, dan Walenrang Utara, dengan mengantongi 2.321 suara, telah membuktikan kemampuannya untuk berkontestasi dalam Pemilu 2024. Di sela acara Pendaftaran Dhevy Bijak Pawindu Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Luwu, yang digelar DPC partai Demokrat Luwu di Belopa, Nadia memaparkan alasan dan programnya, yang membuatnya siap untuk menjadi anggota dewan di DPRD Kabupaten Luwu 2024. Kamis (25/4/2024)

Bersama Muh. Dhevy Bijak Pawindu, dok. informasi-terkini.id (Sarifuddin)

Dokumentasi informasiterkini.id (Sarifuddin)

Menurut Nadia, saat ini adalah saat yang tepat bagi anak muda untuk menentukan masa depan mereka. Dia menekankan pentingnya pemilih memahami visi-misi dan program dari setiap calon, terutama mereka yang mewakili suara anak muda.

Nadia juga mengucapkan terima kasih kepada orang tua, keluarga dan masyarakat yang telah memberinya dukungan untuk mencalonkan dirinya. Dia percaya bahwa anak muda perlu diberikan wadah yang tepat dan mendapat perjuangan yang sepadan, “Ketika saya berada di rumpun keluarga, saya melihat banyak aspirasi yang perlu diperjuangkan dalam berbagai bidang, seperti olahraga, seni musik, dan budaya,” ucap Nadia.
Nadia bersama Pimred informasiterkini.id -dok. (Sarifuddin)

Sebagai perwakilan masa depan, Nadia anak muda Walenrang yang berusia 25 tahun itu yang juga merupakan anak dari salah satu kepala desa di Walenrang Utara itu, memiliki banyak program-program daerah yang akan dibawa kalau diberi kepercayaan masyarakat Walenrang Utara saat dilantik dewan nantinya, Nadia memiliki banyak program yang akan dibawa untuk Walenrang Utara dan DPRD Kabupaten Luwu terpilih. Dia akan memperjuangkan aspirasi dan kebutuhan masyarakat, terutama anak muda, untuk mewujudkan masa depan yang lebih baik bagi semua, harapan Sulaiman

Kita perlu memberikan dukungan dan support kepada mereka yang siap memperjuangkan kepentingan kita. Nadia adalah anggota dewan terpilih generasi muda dari Partai Demokrat kabupaten Luwu, memberikan kita harapan dan inspirasi untuk melangkah maju dan bersama-sama membangun masa depan yang lebih baik. Sekarang adalah waktunya bagi yang muda untuk menentukan arah masa depan, Pungkas Sulaiman. (SRF/red)
Previous Post Next Post