Personil Polsek Mandalle Polres Pangkep Pantau Pasar Tradisional Pastikan Keamanan Pasar

PANGKEP-- Personil Polsek Mandalle Polres Pangkep Polda Sulsel terjun ke pasar tradisional modern untuk memastikan keamanan Pasar tradisional modern Mandalle Desa Tamarupa Kecamatan Mandalle Kabupaten Pangkep.

Adapun pantauan dipimpin oleh Ps.Kanit Propam Aipda Saenal Arifin pada Sabtu (20/05/2023) dilokasi tersebut, Personil Mandalle berdialog dengan pedagang untuk menanyakan situasi keamanan Pasar tradisional Mandalle.

Pantauan ini juga untuk memastikan stok barang kebutuhan pokok aman hingga Lebaran nanti. Pasokan lancar, stok aman. Sejauh ini, stok sembako cukup," ujarnya.

Dikatakannya, Personil Polsek Mandalle terus memantau perkembangan stok barang kebutuhan pokok dan perkembangan harga, untuk memastikan kondisinya aman di pasaran.

Kami berharap, situasi pasar tetap normal dan stabil, tidak terjadi gejolak akibat kelangkaan barang atau melonjaknya harga.

Ditempat terpisah Kapolsek Mandalle IPTU Markarma Saleh, S.Sos mengatakan "Pantauan di pasar tadi, stok sembako cukup, Untuk harga memang ada yang naik, tapi tidak terlalu signifikan," imbuhnya. (AM)
Previous Post Next Post