NTT, Informasi- Terkini Id- Untuk menyerap aspirasi dan curahan hati masyarakat terkait masalah kamtibmas dan pelayanan Kepolisian Resor Ende, Polres Ende kembali menggelar Jumat Curhat Yang di laksanakan di teras rumah bapak Taufik Abu Bekar Lingkungan Mbongawawo, RT 03, RW 04, Kelurahan Mbongawani Kecamatan Ende Selatan Kabupaten Ende, Jumat (5/5/2023) Pukul 09.00 Wita.
Kegiatan dihadiri oleh Waka Polres Ende Kompol Ahmad, S.H, Kabag Ops Polres Ende AKP I Wayan Oka Deswanta, S.E, Kasat Binmas, Kasat Pol air, Kasat Intelkam, Kasat Samapta, Kasi Propam, Kapolsek Ende, KBO Reskrim, Bhabinkamtibmas Mbongawani Kec. Ende Selatan serta tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh wanita dan tokoh pemuda warga Lingkungan Mbongawawo Kel.Mbongawani.
Waka Polres Ende Ahmad,S.H, dalam sambutanya mengatakan kegiatan jumat curhat ini bertujuan unk dengar cuhatan hati apa yg menjadi ganjalan di tempat tinggal bapak dan mama mereka, kita akan dengar aspirasi dari bapak dan mama dan kita akan tindak lanjuti.Ucapnya
"Kami ada Program baru juga akan menempatkan anggota sebagai Polisi RW, kita juga ada bagi No.HP Pak Kapolres untuk warga bisa komunikasi langsung dengan pimpinan kami untuk menyampaikan situasi kamtibmas yang bapak mama ketahui, silakan di laporkan di No.HP itu." Ucap Waka Polres Ende.
Adapun penyampaian informasi dan harapan dari Para warga diantaranya :
* Ibu Rosseto warga Ling.Mbongawawo tokoh Wanita.
- ucapan terima kasih atas penempatan polisi RW, kalau bisa penempatanya polisi RW langsung dengan putra asli di wilayah itu, supaya mempermudah warga untuk melapor atau koordinasi cepat.
- Agar di datakan tempat penginapan/ kos - kosan yang ada di Mbongawawo karena sangat meresahkan dan amburadul dan banyak pendatang baru yang tidak di datakan
* Ahmad H.Hasan Ketua RW 04 Tokoh Agama Ling. Mbongawawo
- Apakah untuk mengurus SIM bisa gratis, karena banyak anak - anak kami pekerjaanya tukang ojek.
- Banyaknya peredaran Miras(Moke) dan judi terutama di pasar, agar ditindak dan diberantas.
- Banyak kos - kosan di Mbongawawo, tapi anak - anak pendatang baru (anak kos) tidak lapor di RT.
- Selaku imam masjid sebagai amal jariyah agar Polres Ende menyumbangkan Ac Untuk masjid lingkungan Mbongawawo agar pada saat pelaksanaan sholat tidak kepanasan.
* Arifin Wawo tokoh pemuda Ling Mbongawawo
- Adanya balap liar di pertokoan, agar pihak Polres Ende melakukan patroli tengah malam pukul 1 dan pukul 2 dan sering memecahkan lampu di pertokoan.
* Tamrin Madu tokoh pemuda Ling.Mbongawawo
- Banyak anak - anak muda yang mabuk yang bukan dari pemuda Mbongawawo, yang masuk di Wilayah Mbongawawo agar Pihak Polres Ende menertibkan.
* Muh.Nur Abdullah tokoh agama Linh.Mbongawawo.
- Banyaknya pemuda Lingkungan Mbongawawo yang pekerjaannya sebagai tukang ojek kiranya Polres Ende mempermudah dalam pengurusan Sim.
* H.Ahmad Tokoh agama ling.Mbongawawo.
- Lalu lintas di jln.Slamet Riyadi, bisa disarankan atau dilakukan 1 (Satu) arah mengingat Jalan tersebut sangat sempit, dan tanjakan.
* Ibu Halimah ahmad Ibu Rumah tangga.
- Batas pelaksanaan pesta sampai jam berapa
5. Atas informasi dan harapan Masyrakat Waka Polres Ende memberikan jawaban sebagai berikut :
* Terima kasih atas dukungan Polisi RW untuk mencari anggota Polri yang merupakan asli lingkungan setempat agak kesusahan mengingat masih banyak warga setempat yang asli dari lingkungan tersebut belum jadi anggota Polri dan anggota yang telah ditempatkan sebagai Polisi RW tersebut anggota yang telah mampu melaksanakan tugas sebagai Polisi Rw.
* Agar para RT atau RW bekerjasama dengan anggota Bhabinkamtibmas untuk menghimbau dan mendatakan para pendatang baru serta harus meminta foto copy KTP dan Foto copy kartu keluarga.
* Untuk informasi terkait SIM gratis belum ada kerena pembayaran harus melalui Bank BRI dikarenakan merupakan pemasukan kas negara, apa bila ada warga yang akan mengurus SIM segera berkoordinasi dengan anggota Satlantas agar dibimbing tata cara pengurusan SIM dan praktek berkendaraan.
* Untuk perjudian dan miras di Pasar telah dilakukan operasi atau razia oleh Satintelkam dan SatReskrim serta telah dilakukan penindakan apa bila warga masih menemukan harap dapat melaporkan ke Polres Ende untuk ditindaklanjuti.
* Kekerasan dalam rumah tangga tergantung dari rumah tangga tersebut apabila ada menemukan segera melaporkan kejadian tersebut di Bhabinkamtibmas setempat atau di Polres Ende.
* Telah dilaksanakan Patroli dan himbuan oleh Polres Ende serta telah dilakukan penindakan terhadap para pemuda yang melakukan aksi balap liar.
* Untuk miras telah dilakukan razia dan telah memusnahkan sebanyak 980 liter miras jenis moke oleh Polres Ende yang disaksikan langsung Muspida Kab. Ende.
* Untuk Jln. Slamet Riyadi pernah diterapkan serta pernah dipasang tanda larang namun akan kembali berkoordinasi dengan Dishub Ende
* Agar setiap acara apa saja yang mengundang banyak orang bagi tuan rumah pesta segera berkoordinasi dengan RT setempat untuk membuat surat ijin keramaian di Polres Ende Satuan Fungsi Satintelkam.
* Terkait dengan Ac untuk masjid Lingkungan Mbongawawo akan disampaikan kepada Kapolres Ende. (Eliyanto)