PANGKEP-- Kapolres Pangkep AKBP Ari Kartika Bhakti, S.I.K., M.K.P., menghadiri giat pelepasan Kontingen Pencak Silat Pangkep di Aula Kodim 1421/Pangkep, Jl. AM Arsyad, Kelurahan Padoang-doangan, Kecamatan Pangkajene, Kabupaten Pangkep pada Kamis (18/05/2023).
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 1421/Pangkep Letkol Inf Hengky Vantriardo, S.E., M.M., M.Han yang secara resmi melepas 16 orang yang terdiri dari 10 atlet, 1 manager, 2 pelatih dan 3 official kontingen Pencak Silat untuk berlaga Open Tournament Piala Kasad 2023 di GOR Sudiang, pada 19-21 Mei 2023.
Pada sambutannya, Dandim 1421/Pangkep menyampaikan ucapan terimakasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Pangkep yang telah mengizinkan Atletnya mengikuti pertandingan ini.
“Selamat bertanding, jaga faktor keamanan selama perjalanan, saat bertanding dan kembali ke Kabupaten Pangkep. Junjung tinggi sportivitas dan jaga kekompakan dalam tim. Berikan yang terbaik dalam pertandingan dan raih prestasi gemilang yang akan mengharumkan nama daerah Pangkep dan satuan TNI khususnya Kodim 1421/Pangkep,” ucapnya.
Sementara itu Kapolres Pangkep AKBP Ari Kartika Bhakti, S.I.K., M.K.P., menyampaikan semangat kepada para atlet yang akan bertanding di Piala Kasad 2023.
”Bagi atlet yang terpilih berbanggalah karena kalian semua bukan hanya mewakili Kodim 1421/Pangkep akan tetapi representasi dari Kabupaten Pangkep jadi hadirkan semangat dalam diri dan berbanggalah”, ujarnya.
AKBP Ari Kartika Bhakti, berharap kontingen asal Pangkep dapat lolos di Open Tournament dan dapat mengharumkan nama Kabupaten Pangkep
“Ini merupakan momentum bagi kita semua, saya berharap semoga ada diantara kita yang akan mengharumkan nama Kabupaten Pangkep hingga menjadi Atlet profesional nantinya”,tutupnya. (AM)