Madiun Kota, Informasi-Terkini.id - Cek kesiapan menjelang lebaran Kapolres Madiun Kota AKBP Suryono.,SH.,SIK.,MH bersama dengan jajaran forkopimda Kota Madiun melaksanakan peninjauan ke sejumlah obyek vital di Kota Madiun. Kamis 13/4/2023.pagi.
Sasaran pertama dalam pengecekan kali ini yaitu di Pasar sleko dan Pasar besar Kota Madiun, Pengecekan tersebut dilaksanakan guna memastikan ketersediaan sembako dan kebutuhan pokok menjelang lebaran.
"Pagi hari ini, kami bersama Forkopimda Kota Madiun, mengecek ketersediaan bahan pokok dan harga di Pasar Sleko maupun Pasar besar Madiun, untuk saat ini ketersediaan sembako dan kebutuhan pokok menjelang Hari raya Idul Fitri 1444 H /2023 stok aman,"terang AKBP Suryono.
Kapolres menambahkan, saat ini stok bahan kebutuhan pokok masyarakat masih tersedia. Beberapa bahan yang di pantau antara lain daging, telur, beras, dan ikan laut, semuanya masih tersedia termasuk stabilitas harga.
Selanjutnya Forkopimda meninjau RSUP Soedono Madiun, Gudang Disperindag, Stasiun Besar Madiun dan terakhir di Depo Pertamina Madiun.
Hasil pengecekan dilapangan ke beberapa pedagang maupun gudang minyak goreng dan gula pada umumnya masih stabil, kemudian untuk stok BBM di Wilayah Madiun mencukupi dan tersedia,"tambahnya.(irfn)