Polres Pangkep Laksanakan Binrohtal Tingkatkan Karakter Anggota Lebih Humanis

 
PANGKEP-- Kembali Anggota Kepolisian Resor Pangkep Polda Sulsel melaksanakan kegiatan pembinaan rohani dan mental (Binrohtal) rutin setiap hari Kamis setelah Apel Pagi. Pembinaan rohani dan mental (Binrohtal) sebagai wadah unuk membentuk karakter Anggota Polri menjadi lebih humanis, sehingga Citra Kepolisian di mata masyarakat di pandang lebih baik pada Kamis (2/3/2023).

Kegiatan Binrohtal ini diawali dengan pembacaan Asmaul Husna yang dipimpin oleh Briptu Bripda Ratih Rahmadewi, A.Md.Keb. dan Bripda Ade Puspita Juniarti dan dilanjut dengan pembacaan Yasin oleh Kasubsiluhkum Sikum Polres Pangkep IPTU Muyassir Munir, S.KM dan dilanjutkan Kultum.

Kegiatan pembinaan rohani dan mental ini dilaksanakan di tempat yang sudah ditentukan, untuk yang beragama Islam di Masjid Al-Ikhlas Polres Pangkep. Kegiatan Binrohtal diikuti oleh para Kabag, Kasat, Kapolsek, para perwira, staf, serta seluruh personil Polres Pangkep.

Kapolres Pangkep AKBP Ari Kartika Bhakti, S.IK., M.KP., melalui Wakapolres Pangkep Kompol H. A. Ashari, SH., MH., mengungkapkan bahwa tujuan kegiatan ini yaitu untuk meningkatkan karakter anggota polri khususnya anggota personil Polres Pangkep menjadi lebih Humanis dan juga meningkatkan kualitas keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, yang mana dengan di adakan kegiatan ini maka moral serta kelakuan yang buruk bisa menjadi lebih baik. (AM)
Previous Post Next Post