Bhabinkamtibmas Polsek Balocci Himbau Warga Jaga Kamtibmas Yang Aman Kondusif di Wilayah Binaan Jelang Bulan Puasa

INFORMASI TERKINI.id,PANGKEP-- Bhabinkamtibmas Kelurahan Tonasa Polsek Balocci Polres Pangkep Polda Sulsel Aipda Amiruddin melakukan kunjungan kepada warga Tonasa 1,Kelurahan Tonasa, Kecamatan Balocci, Kabupaten Pangkep pada Senin Pagi 20/03/2023.

Adapun kunjungan tersebut dalam rangka silaturahmi sekaligus menyampaikan himbauan Kamtibmas kepada warga, terkait tentang cipta kondisi menghadapi bulan suci ramadhan.

Ada sejumlah himbauan yang disampaikan Bhabinkamtibmas, diantaranya yaitu untuk menjaga kondusifitas selama menjalankan ibadah puasa, warga dihimbau tidak membuat atau menyalakan semua jenis petasan, guna menghindari resiko yang membahayakan diri maupun lingkungan masyarakat sekitar.

Selain itu, Aipda Amiruddin juga mengingatkan warga agar segera melaporkan kepada Bhabinkamtibmas atau hubungi Polsek Balocci bila masih ada yang menjual minuman keras dan obat-obatan terlarang, “Akan segera kami tindak tegas,” katanya.
Terkait hal itu, Kapolres Pangkep AKBP Ari Kartika Bhakti S.I.K, M.K.P, melalui Kapolsek Balocci IPTU Siswandhy, S.Sos mengatakan bahwa dalam rangka menjaga kondusifitas selama bulan suci ramadhan, jajarannya terus melakukan upaya-upaya cipta kondisi, “salah satunya dengan meningkatkan sosialisasi dan himbauan kepada masyarakat tentang larangan petasan, tujuannya untuk mengantisipasi adanya insiden korban jiwa yang diakibatkan petasan,” tutur Kapolsek Balocci. 

Selanjutnya Kapolsek pun menyebutkan bahwa untuk patroli cipta kondisi juga ditingkatkan, guna mengantisipasi potensi kerawanan Kamtibmas, seperti aksi kejahatan jalanan, kenakalan remaja, peredaran Miras, maupun gangguan kamtibmas lainnya yang meresahkan masyarakat. (AM)
Previous Post Next Post