"Tanpa Bantuan Pemerintah" Pemuda Desa Wungka Kecamatan Wangsel Wakatobi Lakukan Aksi Bersih di Sepanjang Garis Pantai

Doc : Foto Bersama Pasca Aksi Bersih Pemuda Peduli Lingkungan Kabupaten Wakatobi (05/02/2023).


SULTRA, INFORMASI-TERKINI.id,-- Puluhan pemuda yang tergabung dalam Pemuda Peduli Lingkungan di kabupaten Wakatobi lakukan aksi bersih-bersih sampah di sepanjang pesisir dan garis pantai di kabupaten Wakatobi, Minggu (05/02/2023).

Target aksi bersih para pemuda tersebut yang biasa di kunjungi oleh wisatawan domestik maupun wisatawan mancanegara. 

Koordinator Aksi Bersih Pantai Risal mengatakan bahwa ia bersama tim sudah berinisiasi untuk bergerak dan melakukan aksi tersebut. 

"Kami berinisiasi untuk bergerak karena menurut kami kalau bukan kita yang menjaga dan melestarikan pantai yang menjadi identitas kabupaten wakatobi sebagai wilayah yang di kenal dengan keindahan laut dan pantainya, siapa lagi yang akan merawat dan menjaganya,"Kata Risal. 

Doc : Aksi Bersih Pemuda Peduli Lingkungan Kabupaten Wakatobi (05/02/2023).

Mahasiswa Fakultas Hukum UHO yang karib disapa Bung Risal mebeberkan dugaan kurang perhatiannya dinas terkait. 

"Kita melihat dinas-dinas terkait kurang memperhatikan wilayah pariwisata wakatobi dan wilayah garis pantai wakatobi sehingga kebersihan di sepanjang garis pantai tidak menjadi perhatian dinas-dinas terkait,"Bebernya. 

Ada beberapa titik yang menjadi perhatian pemuda yang tergabung dalam pemuda peduli lingkungan salah satunya di desa matahora selain pantai yang ada di desa matahora pemuda desa wungka membersihkan pantai di daerah desa longa dan desa patuno.

Diketahui dalam kegiatan tersebut puluhan pemuda itu melakukan kegiatan itu dengan menggunakan anggaran dari hasil patungan dan tanpa bantuan pemerintah untuk kebutuhan alat dan bahan dan lain sebagainya.

Risal juga membenarkan bahwa aksi bersih yang dilakukan kelompoknya adalah betuk kepedulian dan perhatian bagi pariwisata. 

"Itu adalah bentuk perhatian kami terhadap pariwisata dan pesisir pantai wakatobi yang menjadi identitas kabupaten Wakatobi,"Tuturnya.

Ia pun berharap agar dinas terkait dapat lebih peduli terhadap kawasan yang berpotensi dalam pengembangan pariwisata. 

"Harapan kami terhadap dinas-dinas terkait agar lebih menperhatikan kawasan-kawasan yang berpotensi menjadi kawasan wisata di kabupaten wakatobi, sebab jika kita tidak merawat berarti sama saja kita tidak merawat warisan bagi generasi masa depan,"Harap Risal. 




Editor : NH
Previous Post Next Post