Pada kesempatan tersebut, petugas patroli menyampaikan himbauan kamtibmas kepada warga masyarakat untuk peduli dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan terkendali di wilayahnya masing-masing dengan saling gotong royong dalam menjaga kampung dan tempat tinggal dari segala bentuk kejahatan seperti pada Rabu (08/02/2023), pukul 21.00 wita.
Kegiatan patroli Harkamtibmas merupakan kegiatan rutin untuk seluruh ptolsek jajaran guna menjalin silahturahmi dan kerjasama dengan masyarakat.
Kapolsek Segeri Akp Sofyanto, SH mengatakan “Kegiatan Patroli secara rutin dan sosialisasi kepada warga setidaknya masyarakat paham akan pentingnya upaya pencegahan dan Patroli dapat menghilangkan niat para pelaku kejahatan sehingga memberikan kenyamanan dan perlindungan bagi masyarakat dari segala ancaman serta tindakan yang dapat merugikan bagi warga masyarakat Serta mencegah gangguan kamtibmas". (AM)