Personil Polres Pangkep Bersama Kodim 1421 Amankan Eksekusi Putusan Pengadilan Agama di Gentung Sport

INFORMASITERKINI.id,-PANGKEP-- Bertempat di halaman Polsek Bungoro, Polres Pangkep Polda Sulsel Kamis 12 Januari 2023, Pukul 08.00 Wita telah berlangsung giat Apel Konsolidasi gabungan yang dipimpin langsung oleh Kabag Ops Polres Pangkep Kompol Misbahuddin, SH., dalam rangka persiapan pelaksanaan kegiatan Pengamanan Eksekusi Putusan Pengadilan Agama Terkait hasil putusan Perkara antara H. Haruna Bin Dola dengan Hj. Haslinda, S.Pd Binti H. Baddu yang dilanjutkan Penjelasan Teknis Pembacaan Putusan dari Panitra Pengadilan Agama Pangkep Muhammad Ridwan, SH.

Setelah melaksanakan Apel konsolidasi, Personil Pam Gabungan bergeser menuju lokasi eksekusi di Gentung Sport, Jalan Andi Mappe, Kel. Samalewa, Kec. Bungoro, Kab. Pangkep.

Adapun yang turut hadir Kabag Ops Polres Pangkep Kompol Misbahuddin, SH., Danramil Bungoro Mayor Inf. Muh. Tahir, Mewakili Ketua Pengadilan Agama Panitra Pengadilan Agama Pangkep Muhammad Ridwan, SH., Camat Bungoro Hasriadi S.Sos, MM., Kapolsek Bungoro Kompol A. Alamsyah, SH., MH., Jajaran Kasat Polres Pangkep, dan beberapa PJU Polres Pangkep, Lurah Samalewa A. Miratu, SE., dan Pemohon Eksekusi H. Haruna Bin Dola.

Selanjutnya dilaksanakan pembacaan surat putusan dari Panitra Pengadilan Agama Kab. Pangkep terkait hasil putusan Perkara antara H. Haruna Bin Dola selaku tergugat Konvensi/Penggugat Rekonvensi/Pemohon Eksekusi dengan Hj. Haslinda, S.Pd Binti H. Baddu selaku Penggugat Konvensi/Tergugat Rekonvensi/Termohon Eksekusi.
Setelah pembacaan surat putusan, pihak pengadilan Agama bersama pemohon eksekusi melakukan pengecekan barang-barang yang menjadi objek Amar Putusan dan membacakan berita acara dilanjutkan Penyerahan Emas 239 Gram dari Personil Sat Reskrim Polres Pangkep yang menjadi titipan saat menunggu hasil putusan Pengadilan Agama.

Kegiatan pun berlangsung aman dan terkendali dengan mendapat pengamanan dari personil Polres Pangkep dan Kodim 1421 Pangkep. (*/AM)
Previous Post Next Post