Laksanakan Operasi Bina Kusuma Sat Binmas Polrestabes Surabaya Datangi Tempat hiburan, salah satunya Colours Pub N Resto Jalan Sumatera Surabaya


Surabaya, Informasi-Terkini.id –
Pengelola Colours Pub N Resto dan seluruh karyawan memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas kegiatan yang dilaksanakan oleh anggota Sat Binmas Polrestabes Surabaya, di Jalan Sumatra pada Jumat, (21/07/2022). 


Dalam melaksanakan penyuluhan terkait bahaya penggunaan Narkoba, petugas membagikan brosur kepada pengelola serta pengunjung, dengan harapan kedepannya tidak ada lagi generasi muda yang menyalahgunakan Narkoba di Kota Surabaya. 


Yosi selaku pengelola Colours Pub N Resto memberikan Apresiasi dan ucapan terima kasih kepada anggota Satbinmas Polrestabes Surabaya tersebut. 


"Kami selaku pengelola Colours Pub N Resto mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi kerja keras Kepolisian Polrestabes Surabaya dalam upaya menekan peredaran gelap Narkoba di wilayah hukum Polrestabes Surabaya," kata Yosi. 


“Kedepannya kami akan selalu mendukung penuh tugas Kepolisian yaitu Polrestabes Surabaya, dalam mencegah, menangkal serta memberantas peredaran gelap Narkotika,“ imbuh Yosi. 


Kasat Binmas Pollrestabes Surabaya AKBP Herlina, Sik, MH mengungkapkan, keberhasilan dalam upaya mencegah, menangkal dan memberantas peredaran Narkotika tidak lepas dari peran serta seluruh elemen masyarakat Surabaya.


"Operasi Bina Kusuma telah dilaksanakan mulai  11 Juli sampai 25 Juli 2022, dengan maksud terbinanya pelaku, pengguna dan pengedar narkotika, psykotropika dan obat terlarang lainnya serta mendukung program Jawa Timur bersinar ( bersih narkoba ) dalam rangka menuju Jawa timur bebas Narkoba ," pungkas, AKBP Herlina. (irfan)

Previous Post Next Post