Warga Secara Swadaya Bangun Musholla di SDN 180 Pappandangan, Ketua Panitia Pembangunan : Ini Memang Dibutuhkan Siswa


MAROS, INFORMASI-TERKINI.ID,-- Pembangunan Musholla SDN 180 Pappandangan Kelurahan Petuadae Kecamatan Pappandangan resmi dibangun.

Pengerjaan musholla tersebut dibangun secara swadaya oleh masyarakat sekitar dan para donatur.

Beberapa anggaran sudah terkumpul untuk pembangunan musholla tersebut.

Gotong royong warga sangat membantu pembangunan musholla yang digagas pertama oleh mantan kepala sekolah SDN 180 Pappandangan Hj Arida Kaming.

Ini menjadi kebutuhan para siswa-siswi SDN 180 Pappandangan untuk melakukan aktifitas ibadah, musholla tersebut juga dapat digunakan untuk kegiatan-kegiatan agama.

Gambar : Istimewa


Ketua Komite SDN 180 Pappandangan Danial menjelaskan bahwa kegiatan pembangunan ini sangat dibutuhkan.

"Kegiatan pembangunan ini digagas mulai tahun lalu, namun kendala dianggaran makanya baru berjalan beberapa bulan lalu,"Katanya.

Saat ditanyai mengenai peranan dinas pendidikan kabupaten maros, ia mengatakan belum ada pihak dari dinas terkait yang datang melihat pembangunan.

"Belum ada dari dinas pendidikan yang turun langsung melihat aktivitas pembangunan ini,"Ujar Danial.

Ketua Panitia pembangunan Musholla ini M. Nasir HN bahwa pembangunan ini memang sangat terkendala pada anggaran.

"Kendalanya kami dianggaran, kami berharap dari donatur saja, sehari kita bekerja biasanya seminggu lagi baru kita kembali bekerja karena tidak ada bahan, tukang juga yang bekerja hanya warga sekitar,"Kata M Nasir HN yang juga selaku Ketua RW 1 Pappandangan.

Diharapkan kegiatan pembangunan ini dapat didukung penuh oleh pemerintah kabupaten maros dan dinas pendidikan kabupaten maros.

Sampai berita ini dinaikkan belum ada konfirmasi dari pihak terkait, namun redaksi masih berupaya melakukan konfirmasi.




Editor : Fajriansyah
Previous Post Next Post