WAJO, INFORMASI TERKINI ID -Singsingkan lengan baju, giat vaksin ke tiga terus digencarkan hingga pelosok desa dan Kelurahan di Kecamatan Pitumpanua.
Kegiatan vaksin melibatkan personil Polsek Pitumpanua bekerjasama pihak Kesehatan serta jajaran pemerintah desa Kaluku berjalan tertib dan lancar.
"Aparat kepolisian terus mendukung program vaksin guna terbentuknya kekebalan kelompok" terang Iptu Johari Kanit Binmas Polsek Pitumpanua.
Menurutnya bila kejebalan kelompok terbentuk, masyarakat dapat hidup berdampingan dengan Covid menuju masyarakat Indonesia sehat.
"Kalau masyarakat sudah 80 persen mendapatkan vaksin, dapat membantu masyarakat hidup sehat, dan bilamana kesehatan terjaga ekonomi ikut tumbuh" lanjut Iptu Johari.
Kepala desa Kaluku Baso Ahmad mengatakan, sebelum warganya mendapatkan vaksin gratis, dirinya bersama staf terlebih dulu mendapatkan suntikan vaksin tersebut.
"Selaku pemerintah setempat, kita harus memberikan contoh kepada masyarakat, sebelum masyarakat kita di vaksin, saya pribadi bersama staf desa terlebih dulu di vaksin" terangnya. (Rus).