MAROS, INFORMASI-TERKINI.ID,-- Menindak lanjuti aduan masyarakat, Kasat Pol PP Maros H. Jufri laksanakan himbauan kepada masyarakat dan para pedagang yang berjualan di bahu jalan di sepanjang Jalan Nasrun Amrullah Kelurahan Pattuadae Kecamatan Turikale, Rabu (11/05/2022).
Setelah adanya sorotan warga melalui pemberitaan dibeberapa media online, Kasatpol PP langsung mengambil tindakan.
Kegiatan himbauan ini dilakukan untuk menertibkan para pedagang yang berada diatas bahu jalan di sepanjang Jalan Nasrun Amrullah.
Pihak Satpol PP Maros melakukan penyisiran disepanjang jalan nasrun amrullah termasuk didepan Pasar Tramo Maros.
Kasat Pol PP Maros H. Jufri menjelaskan bahwa ia bersama anggotanya telah melakukan himbauan kepada seluruh pedagang terutaman di depan pasar tramo.
"Kita utamakan yang ada di depan pasar tramo dan khusunya di sepanjang jalan nasrun amrullah kami sudaj berikan himbauan untuk tidak lagi berjualan diatas bahu jalan,"Katanya Kepada jurnalis Informasi Terkini.
Ia (H. Jufri) berharap dan berpesan kepada seluruh pedagang untuk bergeser ada minggu ini dan tidak lagi melakukan penjualan di atas bahu jalan.
"Kami berharap dan memberikan pesan kepada seluruh pedagang untuk bergeser minggu ini juga, kami tegaskan kepada seluruh pedagang bahwa tidak ada lagi aktivitas penjualan di atas bahu jalan khususnya jalan Nasrun Amrullah,"Kata H. Jufri.
Editor : Fajriansyah