KPJ Makassar Siap Gelar HUT yang Ke 16


MAKASSAR, INFORMASI-TERKINI.ID,--
Kelompok penyanyi jalan KPJ Makassar persiapan gelar HUT  KPJ Makassar yang ke 16 yang akan diselenggarakan  di sekertariat KPJ kota Makassar jalan Sultan hasanuddin kota Makassar .

Pada Kegiatan hari jadi KPJ kota Makassar akan diselenggarakan , pekan kreatifitas art dan kulture seperti : pementasan musik , tari dan pementasan teater , selain itu , juga ada pameran karya serta usaha kecil menengah UKM ekonomi kreatif.
 
Ketua pelaksana HUT KPJ kota Makassar yang ke 16 , Ipunk Akbar, mengatakan, " KPJ kota Makassar merupakan sebuah wadah atau ruang bagi seniman musik , tari, theater, hand craft ,sampai
kalangan UMKM kota makassar.

Gambar : Istimewah


Diketahui kegiatan ini bertema  "RUMAH KITA".

Di 16 tahun KPJ makassar tahun ini kami akan menyuguhkan berbagai ruang
seni , ruang pamer karya , serta menumbuhkan dan mendorong UMKM
menciptakan ekonomi kreatif. 

"Kegiatan akan dilaksanakan selama 7 hari dalam satu lokasi , serta menampilkan Pentas musik, talk show edukatif, teater, sampai dengan lelang karya." Jelas Ipunk.

Secara terpisah , sekertaris Panitia pelaksana Iriani  , mengatakan , kegiatan ini  sudah masuk tahap action  , sebelumnya kegiatan ini ,  sebelum  kami selenggarakan kami Berkordinasi dulu kebeberapa pihak terkait khususnya pemangku kebijakan di kota ini yakni bapak wali kota Makassar Danny pomanto, 

"Kami sangat senang dan bangga kegiatan ini yang akan kami selenggarakan yakni pekan kreatifitas pada HUT KPJ kota Makassar mendapatkan apresiasi dari bapak wali kota makassar untuk kami selenggarakan,"Jelasnya.

Olehnya itu  , kami segenap panitia pelaksana akan memaksimalkan demi suksesnya kegiatan ini. 

"Kegitan ini kami selenggarakan bertujuan mempererat hubungan silaturahmi sesama seluruh penggiat seni.selain itu melalui HUT KPJ yang ke 16 ini, kita dapat mengimplementasikan karya karya para seniman kota  Makassar, dengan cara  pementasan dan pameran karya seni."Ujarnya.

" Pada kegiatan HUT KPJ yang ke 16 ini selain pementasan seni dan pameran karya , kami juga hadirkan tenan  ekonomi kreatif melalui UMKM didalamnya ada , kuliner stand merchandise , dan multi produk. "Lanjutnya.

"Kami berharap atas terselenggaranya kegiatan ini Semoga dapat melahirkan inovasi baru sebagai kontribusi untuk kemajuan kota Makassar yang kita sama cintai ini. "Tutupnya.





Penulis : Achil
Editor : Fajriansyah
Previous Post Next Post