Jelang Puasa,Polsek Kepohbaru Pantau Ketersediaan Sembako Dan Minyak Goreng

Bojonegoro,informasi-Terkini-Id-Polres Bojonegoro - Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan,Polsek Kepohbaru melaksanakan Patroli dan Pengecekan ketersediaan Sembako dan Minyak Goreng di Pasar Tradisonal maupun Kios-kios di wilayah Kepohbaru,Selasa (29/3/2022)


Kegiatan tersebut di pimpin langsung oleh Kanit Reskrim Polsek Kepohbaru Bripka Hafit Asmaul dengan melaksanakan pengecekan harga serta memantau ketersediaan bahan-bahan kebutuhan pokok masyarakat guna mengantisipasi kenaikan harga saat menjelang bulan puasa.


“Dari hasil pengecekan di lapangan,sampai saat ini stok Sembako khususnya di wilayah Kepohbaru masih aman,ada beberapa bahan pokok yang mengalami kenaikan harga,namun tidak terlalu signifikan,” ujar Hafit.

Sementara di tempat terpisah, Kapolsek Kepohbaru AKP Suwaji menegaskan bahwa selain melakukan pengecekan kertersediaan Sembako,petugas juga melakukan pengecekan harga dan stok minyak goreng curah maupun kemasan yang ada di pasar tradisional dan kios-kios yang berada di wilayah Kepohbaru.


"Dengan adanya pengecekan ini diharapkan dapat memonitor ketersediaan stok Sembako dan minyak goreng guna menghindari kelangkaan maupun kenaikan harga jelang datangnya bulan Ramadhan ," tandas Kapolsek (Mas)

Previous Post Next Post