Informasi-Terkini.id Maros,-- Sebuah rumah panggung mengalami kebakaran di Dusun Bontobua Desa Alatengae Kecamatan Bantimurung pada sabtu malam (29/01/2021).
Dalam kebakaran itu tidak ada korban jiwa namun seluruh harta benda dari pemilik rumah tidak ada yang tersisa akibat ludes terbakar.
Mendapatkan informasi itu, Bupati Maros, Chaidir Syam langsung terjun mengunjungi korban kebakaran pada minggu sore (30/01/2022).
Dok : Bupati Maros Chaidir Syam Saat Mengunjungi Korban Kebakaran di Dusun Bontobua Desa Alatengae Kecamatan Bantimurung Kabupaten Maros.
Ia pun mengajak Kepala Dinas Sosial, Nuryadi bersama Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Maros, M Fadli menyalurkan sejumlah bantuan seperti Tenda, Kompor gas dan tabung, karpet, makanan instan dll.
Korban Kebakaran, Zaenal Abidin menceritakan kronologi kejadian saat bertemu Bupati Maros.
Ia mengungkapkan awalnya token listriknya habis sehingga menjelang magrib, ia menyalakan lilin dan bergegas menuju masjid. saat mengambil air wudhu, pihak tetangga pun melaporkan jika rumahnya terbakar dan ia pun langsung pulang kerumahnya.
Namun nahas, api telah menyebar dan tidak ada harta benda yang berhasil diselamatkan.
Chaidir Syam memberikan motivasi jika hal ini menjadi cobaan besar yang harus dihadapi dengan sabar.
Dalam memberikan perhatian kepada warga utamanya yang tertimpa musibah, ia pun mengajak langsung agar pihak OPD terkait termasuk kepala desa agar memperhatikan hal menjadi kebutuhan mendesak dari korban kebakaran ini.
Sementara Kades Alatengae, Abd Azis mengucapkan terima kasih atas support yang diberikan langsung oleh Bupati untuk warganya.
Menurutnya, hal yang disampaikan Bupati tentu saja akan secepatnya ditindaklanjuti termasuk dengan penyaluran bantuan pihak pemerintah desa hingga pengumpulan donasi agar beban dari warga yang tertimpa musibah ini bisa sedikit lebih ringan.
Editor : Fajriansyah