Kombes Pol. Ade Indrawan:Korban Tabrak Lari Yang Diabaikan, Sudah Ditangani Provos Untuk Dilakukan Sidang Disiplin.


(foto istimewa)

INFORMASI-TERKINI.com,Makassar--Video yang terekam kejadian mobil polisi yang mengabaikan korban tabrak lari beredar disosial media.


Terkait hal tersebut, Plt Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol. Ade Indrawan yang dikonfirmasi membenarkan kejadian itu dan mengatakan polisi telah melakukan penanganan dan terus mencari dan meminta keterangan saksi-saksi dan rekaman CCTV di sekitar TKP terkait kejadian itu, Rabu (15/12/2021).


Ia juga menegaskan personel polisi yang terekam dalam video tersebut, telah dibebas tugaskan dari fungsi lantas dan sedang dalam pemeriksaan Provost Polda Sulsel untuk dilakukan sidang disiplin karena tidak mengambil tindakan mendahulukan menolong korban, namun justru meninggalkan TKP dengan alasan terburu-buru.


Kombes Pol Ade Indrawan juga menyebut bahwa, anggota yang terekam dalam video tersebut, beralasan sedang terburu-buru ditunggu oleh anggota Sat PJR Ditlantas Polda Sulsel di Kab. Sinjai, yang akan memakai mobil dinas tersebut untuk melakukan pengawalan ke kota Makassar, karena mobil dinas Sat PJR lainnya yang digunakan sedang rusak dan berada di bengkel Kab. Sinjai.


Kombes Pol. Ade pun memastikan bahwa, polisi seharusnya senantiasa hadir jika terjadi kecelakaan lalu lintas dan melakukan penanganan kecelakaan lalu lintas, mendatangi tempat kejadian dengan segera menolong korban dan melakukan tindakan pertama ditempat kejadian perkara.


“Ya tindakan ini menunjukkan bahwa jajaran pimpinan Polda Sulsel berkomitmen penuh dalam pelayanan kepada masyarakat dan tidak ragu mengambil tindakan tegas terhadap anggotanya yang terbukti lalai dalam melaksanakan tugasnya dalam melayani masyarakat,” tutupnya.(*)

Previous Post Next Post