"Lagi-Lagi" Dum Truck Pemuat Tanah Timbunan Terlibat Tabrakan Dengan Pemotor Yang Memakan Korban Jiwa


Informasi-Terkini.id Maros -- Adanya insiden di kelurahan borong kecamatan Tanralili yang mengakibatkan lahir nya korban jiwa, meninggal dunia akibat ulah supir truck 

Pada Jum'at pagi sekitar jam 08.00 WITA di kelurahan borong kecamatan Tanralili terjadi insiden kecelakaan akibat ulah ugal ugalan pengangkut material  tambang golongan C "tanah marah"  yang mengakibatkan adanya korban jiwa atas nama Ruslan yang biasa di sapa ullang, berdomisili dusun kabbung desa kurusumange kecamatan Tanralili.


Iya hendak pergi bekerja sebagai buruh bangunan di daerah Maros kota, Namun di tengah perjalanan nya menuju tempat kerja iya di sambar oleh mobil truck di lingkungan amarrang yang mengakibatkan luka parah dan pendarahan sehingga dia meninggal di tempat.

Gambar : Korban Kecelakaan Tabrakan Truck Pemuat Timbunan

Sulaiman selaku Koordinator Bidang Humas Dan Advokasi HPPMI Maros Komisariat Tanralili mengecam pemkab maros atas insiden ini.

"Saya mendesak pemerintah kabupaten Maros dan pemerintah kecamatan Tanralili untuk tegas dan serius melakukan penertiban tambang tambang yang ada di kabupaten Maros terkhusus kecamatan Tanralili". Ucap Sulaiman.

Pihaknya menduga pengambilan material itu tidak memiliki izin IUP Produksi.

Ia melanjutkan "Tempat pengambilan material tersebut di sinyalir juga tidak menggunakan izin IUP produksi,  saya minta pemerintah kecamatan dalam hal ini pak camat untuk menutup tambang tersebut,"Katanya.

Ia pun melanjutkan bahwa mobil dum truck ini memang sangat meresahkan masyarakat.

"Memang selama ini yang menjadi keresahan warga, dan para pengguna jalan roda 2 Terletak pada ugal ugalan para sopir pengangkut material tambang golongan C," Tutup Sulaiman.

Sampai berita ini dinaikkan belum ada konfirmasi dari pihak terkait, Tim Redaksi Media ini masih berupaya melakukan konfirmasi.


Penulis : Fajrin

Previous Post Next Post