Dua Inovasi Pemkot Makassar Raih Penghargaan, Wawali Fatmawati Harap Di Maksimalkan


Informasi-Terkini.id Makassar -- Pemerintah Kota Makassar menerima penghargaan yang masuk dalam top 30 inovasi Pelayanan Publik Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan tahun 2021.

Ada dua penghargaan top inovasi pelayanan publik yang diterima Pemkot Makassar yaitu; Inovasi Sentuh Pustaka dari Dinas Perpustakaan Kota Makassar dimana program ini mengajak Semua Membantu Menghidupkan Perpustakaan" dan yang kedua dari Pusat Kesehatan Masyarakat Andalas dengan inovasi Bajiki "Biasakan Anak Jauhi Karies Gigi".

Plt Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman dalam sambutannya memberi apresiasi  bagi kepala daerah yang meraih penghargaan dalam ajang inovasi ini.

"Selamat bagi kabupaten dan kota yang berhasil masuk nominasi yang terbaik. Saya berharap ini menjadi motivasi untuk makin memaksimalkan pelayanan bagi masyarakat," ucapnya.

Wawali Fatmawati Rusdi yang hadir dalam kesempatan tersebut, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas torehan prestasi dari dinas terkait dan berharap prestasi ini, dapat terus pertahankan serta ebih di maksimalkan lagi kedepan.

“Dua penghargaan dari dinas berbeda. Semoga semakin massif melayani warga. Berikan edukasi serta informasi yang mudah di tangkap masyarakat, sehingga program yang di canangkan dapat tepat sasaran dan mencapai target yang kita inginkan," tandasnya.

Turut mendampingi Wawali Fatmawati dikesempatan tersebut diantaranya; Kepala Balitbangda Makassar, Andi Bukti Djufrie, Kadis Perpustakaan Makassar, Tenri A Palallo, Kabag Perekonomian dan Kerjasama Kota Makassar, Andi Zubaidah Hafid serta drg. Ita Lestari Anwar kepala Puskesmas Andalas.


Sumber : Dinas Kominfo Kota Makassar
Penulis : Fajrin
Previous Post Next Post