Tindaki Pengendara Melawan Arus Briptu Muhammad Sofyan Saleh : Ini Tandanya Kami Sayang Nyawa Anda


Informasi-Terkini.id Maros -- Satuan Polisi Lalu Lintas (Satlantas) Polres Maros menindaki masyarakat yang melawan arus dari patung polwan menuju SPBU Ballu-Ballu Kabupaten Maros, Selasa (31/08/2021).

Terpantau dari jalur tersebut banyak warga yang kini melanggar untuk mempercepat perjalanannya.

Namun pada sisi lain melawan arus dapat membahayakan diri sendiri dalam berkendara dan para pengendara lainnya.

Briptu Muhammad Sofyan Saleh salah satu anggota Satlantas Polres Maros mengatakan bahwa pelanggaran melawan arus dapat membahayakan dirinya dan orang lain.

"Ini adalah cara kami dalam menjaga keselamatan para pengendara dan agar para pengendara terhindar dari kecelakaan lalu lintas,"Katanya.

Gambar : Saat Penindakan Pengendara Bermotor Yang Melawan Arus Oleh Briptu Muhammad Sofyan Saleh (Foto:Istimewa)


Fian sapaan akrabnya menjelaskan bahwa pihaknya menindaki beberapa pengendara yang melawan arus dari patung polwan menuju SPBU Ballu-Ballu.

"Kami menindaki dua pengendara motor yang tidak ingin memutar balik, makanya kami menindaki pengendara tersebut dengan tilang,"Jelasnya.

Ia pun berharap dan menghimbau kepada masyarakat agar tetap menjaga keselamatan dalam berkendara.

"Kami berharap dan menghimbau kepada masyarakat agar tetap menjaga keselamatan dalam berkendara, dan cara yang kami lakukan dalam penindakan pelanggaran melawan arus itulah tandanya kami sayang nyawa anda,"Tutup Briptu Sofyan Saleh.

Diketahui dalam penindakan tersebut hadir Aipda Sukri dan Bripka Marlin.



Penulis : Fajrin

Previous Post Next Post